DINAS KOPERASI PROVINSI JATIM SANGAT MENGAPRESIASI KOPERASI MULTIDAYA NUSANTARA TIGA (MNT)

DINAS KOPERASI PROVINSI JATIM SANGAT MENGAPRESIASI KOPERASI MULTIDAYA NUSANTARA TIGA (MNT)

Surabaya.mediabangsa.net// Rabu (29/11/17) rombongan Dinas koperasi UKM Jawa Timur, dari tim kelembagaan pemberdayaan Koperasi UMKM Jawa Timur serta tim kelembagaan penyusun raperda yang didalamnya terdiri dari biro hukum, akademisi dan diskop UKM Jatim. Dalam acara tersebut yang mewakili kabag UKM Diskop Jatim Cheppy menyerahkan secara simbolis buku koperasi dan sayarat – syarat kepada ketua Koperasi Multidaya Nusantara Tiga  (MNT) Robi Irawan Wiratmoko,S.Ag.MH. dalam rangka meningkatkan kinerja dibidang koperasi, UMKM dan UKM Jawa Timur.

Pemerintah provinsi jawa timur dalam hal ini Dinas Koperasi UKM sangat mengapresiasi hadirnya Koperasi Multidaya Nusantara Tiga (MNT) yang digawangi Robi Irawan Wiratmoko,S.Ag.MH. dalam agenda kunjungan silaturahmi seperti ini memang sangat diperlukan guna mempererat tali silaturahmi serta bisa saling berbagi dalam upaya pengembangan UMKM. Ungkap cheppy kabag UKM Diskop Jawa Timur.

Robi Irawan Wiratmoko,S.Ag.MH. selaku Ketua Koperasi MNT, saat dikonfirmasi melalui selulernya dirinya menyampaikan, kami akan melakukan pengembangan ekonomi kreatif berdasarkan potensi wilayah karena jaringan kita sudah terbentuk seNusantara jadi akan kita koordinir dengan rapi potensi – potensi dimasing – masing wilayah/daerah. Karena ekonomi kreatif bisa menjadi salah satu cara dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam bentuk dapat mengurangi tingkat pengangguran diwilayah/daerah tersebut. Pemetaan ekonomi kreatif sudah kita lakukan dan sudah mulai berjalan jadi apapun yang dibutuhkan baik hasil tekhnologi pangan, hasil tekhnologi pertanian, hasil tekhnologi perikanan darat/laut, hasil kerajinan tangan serta masih banyak lagi. Alhamdulillah ada semua mz di Koperasi MNT. Paparnya Gus Roby sapaan akrabnya.

 

Rio

reporter

Kategori: DLLNews