Dr.H.M.Busyro Muqoddas,M.Hum. hadiri Milad Muhammadiyah ke 107
Banyuwangi.mediabangsa.net// Puncak Milad Muhammadiyah ke 107 hari Ahad, 1 Desember 2019 di Blimbingsari Rogojampi yg dihadiri oleh Dr.H.M.Busyro Muqoddas, M. Hum mantan ketua KPK, dengan tema yang berpatokan pada tugas utama Pemerintah Indonesia "MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA". dengan tema tersebut Muhammadiyah bertekad untuk terus memperkuat sumber daya manusia melalui jalur pendidikan. Karena Muhammadiyah memandang bangsa dan ummat perlu hidup cerdas yang mencakup keseluruhan makna kecerdasan baik lahir maupun bathin. Ungkap pak busyro muqoddas.
Dengan Milad Muhammadiyah ke 107 tahun, Sebagai Institusi Pendidikan dikatakan oleh Kepala Sekolah SMP muhammadiyah 10 muncar Drs. Heri Susiyanto, M.Pd.I ketika ditanya awak media mengatakan SMP muhammadiyah 10 Muncar bertekad mengemban misi mulia untuk tetap bersemangat mencerdaskan kehidupan anak bangsa, yaitu semangat membaca, semangat berpikir dan semangat mengasah akal budi. Tutur pak heri sapaan akrabnya.
Puncak peringat milad kali ini, SMP muhammadiyah 10 menampilkan drumband Sinar Mentari dengan penampilan yang penuh semangat dan memakau. Dibawah pembinaan Guru muda, cantik dan energik " Ibu Astyawati" dan Pembina kawakan Umar Efendi.
Penampilan Drumband Sinar Mentari SMP Muhammadiyah 10 Muncar mendapatkan apresiasi dari Wakasek M. Imron Rossi, SP. dan menyampaikan terimakasih, semoga kedepannya bisa lebih baik lagi dan bisa menampilkan dengan kreasi serta prestasi lain, sehingga masyarakat diwilayah muncar lebih mempercayakan putra – putrinya untuk menempuh pendidikan dilembaga SMP muhammadiyah 10 Muncar. Insya Allah.
Ighoz
(humas)